February 19, 2025

Sekilas Sejarah Sukabumi Dan Pesona Biru Curug Cikaso

Jan 23, 2025 #Sukabumi
banner 468x60

Merdeka45 News| Sukabumi – Sukabumi merupakan kota yang terletak di provinsi Jawa barat tepatnya di bagian selatan. Kota sukabumi terletak di kaki gunung gede dan Gunung Pangrango yang memiliki ketinggian 584 diatas permukaan laut dengan luas sukabumi 4.800,231 Ha.

Nama Sukabumi berasal dari bahasa sansakerta, yaitu Suka yang berarti Kesenangan, kebahagiaan atau kesukaan dan bhumi yang berarti bumi. Jadi berarti Bumi Kesukaan. Sementara nama Soekabumi pertama di perkenalkan keluar Sukabumi pada tanggal 13 Januari 1815 oleh Andries Christoffer Johannes de Wilde, warga kebangsaan Belanda yang menjajah Sukabumi untuk mencari tanah yang cocok untuk perkebunan. Nama Soekabumi yang disematkan perubahan nama Cikole sebenarnya Soekabumi sudah ada sebelum tanggal 13 Januari 1815, yang asal usulnya nama sungai yang membelah Sukabumi dan menjadi penentu hari jadi kota Sukabumi dengan perluasan tanaman kopi yang dilakukan masa pemerintahan Hindia Belanda yang melahirkan jalur kereta api Sukabumi yang menghubungkan Bogor, Cianjur, Jogjogan, Pondok Kopo dan Gunung Gurah Sukabumi dan di bangun lagi jalur yang menghubungkan Soekabumi dengan Buitenzorg dan Batavia di bagian barat, Tjandjoer (Ibu Kota Priangan) dan Bandoeng Timur, yang saat itu Andries de Wilde merupakan pembantu pribadi Gubernur Jendral Daendels dan di kenal sebagai tuan tanah di Jasinga Bogor.

banner 336x280

Dibalik sekilas sejarah Sukabumi memiliki pesona Wisata yang harus di kunjungi untuk para pecinta keindahan panorama alamnya seperti yang terletak di Desa Ciniti Kecamatan Cibitung, Kabupaten Sukabumi Jawa Barat yaitu Curug Cikaso yang berdiri sebagai salah satu permata tersembunyi yang di kenal dengan Air Terjun yang terbentuk dari Aliran Sungai Cikaso yang menghadirkan Pemangangan yang Spektakuler dengan Air Terjun yang terbagi menjadi tiga bagian di setiap aliran air terjun mengalir deras dari ketinggian 80 meter, menciptakan pemandangan air yang jatuh ke kolam berwarna biru kehijauan yang berada di bawahnya.

Ketika wisatawan tiba di lokasi ini, mereka akan segera di sambut oleh suara gemuruh air yang jatuh dari ketinggian, berpadu dengan udara segar khas Pegunungan dan sensasi ini tak jarang membuat para pengunjung merasa seperti melangkah ke dunia lain yang penuh ketenangan. Keindahan tersembunyi ini adalah daya tarik utama yang menjadikan wisata Curug Cikaso populer di kalangan Pencinta alam dan Fhotorafer yang ingin mengabadikan momen spektakuler.

Akses menuju ke Curug Cikaso Pengunjung dapat memilih beberapa rute, dari Pusat kita Sukabumi, wisatawan hanya perlu menempuh perjalanan sekitar 3 – 4 jam menggunakan kendaraan pribadi atau umum. Setelah tiba di areal perkir, pengunjung bisa memilih untuk berjalan kaki atau naik perahu. Tapi kebanyakan naik perahu menjadi pilihan populer kerena wisatawan akan melewati aliran sungai dengan pemandangan Eksotis di sepanjang perjalanan dan Pengunjung sering merasa bahwa pengalaman tersebut sepadan dengan pemandangan yang di tawarkan Pihak Pengelola juga telah menyediakan beberapa fasilitas seperti; Area Parkir yang aman, warung, pemandu lokal yang siap membantu wisatawan untuk untuk menjelajahi keindahan wisata Curug Cikaso dengan Aman dan Nyaman.

M. Khr 

banner 336x280

Related Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *